Kamis, 13 Februari 2020

10 TEMPAT AZAN YANG DISUNATKAN BESERTA FADHILAHNYA


  Adzan ialah suara seruan panggilan bagi umat Islam untuk memberitahu bahwa waktu shalat fardhu sudah masuk,Namun perlu diketahui dalam islam banyak tempat yang disunnatkan Azan SEBAGAIMANA YANG TERDAPAT DIDALAM KITAB Hasyiyah Al-Bajury PADA halaman 161,cetakan Haramain...

berikut Belajarislam.blogspot.com rangkumkan.

   pertama Sebelum shalat fardhu, Faidah Azan di sini adalah untuk memperingatkan orang tentang masuknya waktu shalat

ke 2 ,Pada telinga orang yang gundah, tujuannya adalah untuk menghilangkan kegundahan tersebut

ke 3 ,Pada telinga orang yang marah, faidahnya adalah untuk meredakan marah tersebut, karena marah adalah api, dan azan adalah air.

ke 4 ,Pada telinga orang yang sifatnya tercela, bahkan kalau yang tercela itu adalah binatang. untuk memperbaiki sifat tercela tersebut, 

ke 5,Ketika kebakaran, Faidahnya untuk meredakan api.

ke 6,Pada telinga orang yang masru’ ( keserupan ), faidahnya adalah untuk mengusir apa yang ada dalam tubuh orang masru’ dari apa yang dirasukinya.

ke 7,Pada telinga bayi sebelah kanan, supaya apa yang didengarnya pertama kali saat hadir ke dunia adalah Asma Allah swt.

ke 8,Saat orang bermusafir, supaya perjalanannya mendapat keberkahan dan keselamatan.

ke 9,Saat Berkecamuk peperangan, faidahnya adalah untuk meredakan perang dan mendapat pertolongan dari Allah swt.

  Dan yang terakhir ,Saat Setan atau Jin jahat merubah diri untuk mengganggu manusia dengan bentuk yang berbeda-beda. Tujuannya, dengan menyebutkan nama-nama yang dikenal baik oleh jin dan setan tersebut (Nama Allah), akan meredakan keburukan mereka.

  Demikianlah 10 tempat azan yang disunatkan azan,mudah2an dengan menyebut asma Allah kita diberi pertolongan serta inayah dan bantuannya...amin...!!!

Jumat, 15 November 2019

inilah 4 surat al~quran pembuka Rizki


   Belajar islam ~ Al~quran merupakan pedoman hidup bagi kita ummat manusia,dan juga menjadi rahmat bagi semesta alam, bayak surat dan ayat al quran yang bisa menjadi pemikat atou penarik rezki sebagaimana yang di utarakan oleh Al Imam As Syaikh Nawawi Al Bantani (1813 M -1897 M) menyebutkan didalam sebuah karyanya Maraqil ‘Ubudiyyah Syarah Bidayatil Hidayah pada  Halaman 38 Cetakan, Haramain,,berikut nas kitab nya....

Baca juga : maulid bidah hasanah menurut imam as


( وَاقْرَأْ قَبْلَ غُرْوْبِ الشَّمْسِ ) أَرْبَعَ سُوَرٍ ( وَالشَّمْسِ وَضُحَاهَا وَاللَّيْلِ إِذَا يَغْشَى وَالمُعَوِّذَتَيْنِ ) بِكَسْرِ الوَاوِ كَمَا قَالَهُ القُسْطَلَّانِيْ ، فَمَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ " وَالشَّمْسِ " رَزَقَهُ اللّٰهُ الفَهْمَ الذَّكِيَّ وَالفَطَنَةَ فِيْ جَمِيْعِ الْأَشْيَاءِ ، وَمَنْ تَلَا سُوْرَةَ " وَاللَّيْلِ " حُفِظَ مِنْ هَتِكِ السَّتْرِ ، وَمَنْ تَلَا سُوْرَةَ " الفَلَقِ " وُقِيَ السُّوْءَ وَمَنْ تَلَا سُوْرَةَ " النَّاسِ " عُصِمَ مِنَ البَلَايَا وَأُعِيْذَ مِنَ الشَّيْطَانِ ، وَمَنْ دَاوَمَ عَلَي قِرَاءَتِهَا كَانَ رِزْقُهُ كَالْمَطَرِ .

  Semestinya seseorang membaca secara konsisten 4 surat yang disebutkan di atas ini pada waktu sore (sebelum terbenam matahari). Barang siapa yang konsisten membaca keempat surat itu niscaya iya akan memperoleh rizki layaknya air hujan (tidak terputus-putus). Keempat ayat tersebut adalah Surat Wassyamsi wa Dhuhaahaa, wallaili idzaa yaghsyaa, dan Surat Ma’uzataini (surat Al Falaq & An Naas).

Baca juga : inilah yang terjadi ketika 2 ulama tasauf bertemu

Adapun faedah dari keempat surat tersebut adalah :

➡⚫ Barang siapa  membaca surat  " وَالشَّمْسِ "  Allah SWT memberikan rizqi berupa pemahaman yang unggul dan kecerdasan didalam semua perkara.

➡• Barang siapa membaca surat " وَاللَّيْلِ "  Allah akan menjaga seseorang dari terbuka aib

➡• Barang siapa yang membaca surat " الفَلَقِ " , akan dipelihara dari keburukan.

➡• Barang siapa membaca surat " النَّاسِ " ,  akan dijaga dari berbagai macam bencana dan dilindungi dari gangguan syaitan

Kunjungi juga : www.tataislam.com 

Semoga Allah meluaskan rezki bagi kita semua...Aminnnn...!!!

Kamis, 17 Oktober 2019

INILAH PERBEDAAN AYAT ALQURAN YANG DITURUNKAN DI MEKKAH DENGAN MADINAH


   Belajarislam.com  ~Al Quran diturunkan dalam dua masa, yakni masa sebelum nabi hijrah ke Madinah (ketika nabi menetap di Mekkah) ini yang dinamakan dengan ayat Al makki karena nisbatnya kepada mekkah. Adapun yang kedua masa disaat nabi sudah hijrah ke Madinah dimana ayat ayat Allah yang turun disaat itu dinamakan ayat Al madani karena nisbatnya kepada kota Madinah. Ayat Makki dalam Alquran jika dikalkulasikan sekitar 19/30 nya Al Quran, sedangkan ayat Madani sekitar 11/10 nya Al Quran.


Baca juga : bolehkah wanita haids menulis al quran....???


Jumlah surat Makki dan Madani


   Adapun surat-surat Madani dalam Al Quran adalah : Surah Al Baqarah, Ali Imran, Annisa’, Al Ma’idah, Al Anfal, At-Taunah, Al Hajj, An Nur, AL Ahzab, Al Qital, AL Fath, Al hujurat, Al Hadid, Al Mujadalah, Al Hasyr, Al Mumtahinah, As-shaf, Al Jumu’ah, Al Munafiqun, At Taghabun, At Thalaq, At Tahrim dan surah Iza Jaa Nashrullahi Wal Fath (An Nashr). Selain surat-surat ini semuanya tegolong dalam surat Makki.


Perbedaan Makki dan Madani


 Secara Umum ayat Makki dan Madani itu bisa dibedakan dengan 3 hal :


1.
  Ayat-ayat Makki secara global lebih pendek-pendek dibandingkan ayatMadani, hal itu terbukti surat Madani itu bahwa surat Madani yang lebih dari 11/30 nya Al Quran, jumlah ayat-ayatnya hanya 1456, yang mana ayat-ayat itu seperempatlebih sedkit dari seluruh ayat Al Quran.

Baca juga : mengajari al~qur'an bagi anak non muslim,begini hukumnya.


2.
  Khitab (pembicaraan) terhadap orang banyak pada ayat-ayat madani biasanya dikhitabkan dengan ( يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا) sangat sedikit dengan khitab (يَا أَيُّهَا النَّاسُ). Adapun ayat-ayat Makki sebalik demikian dan tidak pernah dijumpai dalam surat-surat Makki yang dimulai dengan (يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا). Adapun dalam surat Madani ada dijumpai (يَا أَيُّهَا النَّاسُ) sebanyak tujuh kali.

Baca juga : istri menyerahkan zakat pada suaminya,begini hukumnya.


3.
Ayat-ayat Makki tidak dirincikan pembinaan hukum akan tetapi pad ayat-ayat itu di bahas tentang maksud awal agama yaitu mengesakan Allah SWT, dalil-dalil wujud Allah dan memberi kabar takut tentang azab, kondisi hari kiamat dan mengajak ummat agar berakhlak yang baik.

Senin, 14 Oktober 2019

Anjuran berprasangka baik dalam islam bagi orang meninggal


   Belajarislam.com  ~ Setiap jiwa pasti merasakan kematian, Al Qur’an surat Ali Imran ayat 185 jelas menyatakan hal ini.
Kematian merupakan salah satu rahasia Allah SWT yang telah ditentukan kepada tiap-tiap makhluk yang bernyawa. Bila ajal telah tiba tak seorang pun yang bisa menolak atau minta ditangguhkan barang sesaat pun. Seseorang yang telah berpulang kepada Allah SWT, tidak ada seorangpun yang mengetahui keadaanya (baik atau tidak) selain Allah SWT.

Baca juga : kewajiban memandikan manyat tenggelam..????? 

Yang menjadi Petanyaan;..????

  Bagaimana anjuran sikap (prasangka) seorang mukmin terhadap mukmin lainnya yang meninggal?

Berikut Ini Jawabannya;

Kunjungi juga : tentang islam 

  Sebagaimana yang terdapat didalam kitab Mahalli Juzuk pertama pada  Halaman 374 Cetakan  Haramain,disana dijelaskan...

(وليحسن ظنه بربه سبحانه وتعالى) روى مسلم عن جابر قال: سمعت النبي - صلى الله عليه وسلم - يقول قبل موته بثلاث: «لا يموتن أحدكم إلا وهو يحسن الظن بالله تعالى» أي يظن أنه يرحمه ويعفو عنه.

ويستحب لمن عنده تحسين ظنه وتطميعه في رحمة الله تعالى.

Baca juga : hikmah larangan menggunakan gelas yang retak dalam islam

  Islam menganjurkan untuk berprasangka baik (dengan menganggap pengampunan dan rahmat Allah) terhadap orang meninggal dunia. Hal ini seperti yang tersebut dalam sebuah hadist Rasulullah SAW :


لا يموتن أحدكم إلا وهو يحسن الظن بالله تعالى

“Tidak meninggal salah satu kalian  kecuali kalian perbagus
 sangkaan dengan Allah ta’ala” (HR.Muslim)

Baca juga : hikmah yang dikandungi dalam setiap gerakan pada salat

Sekian,semoga kita meninggal dalam keadaan Husnul khatimah,dan diberi balasan surga...Amin..

Jumat, 04 Oktober 2019

Adakah Kewajiban Memandikan Mayat Tenggelam,????



   Belajar islam  ~ Pada dasarnya setiap muslim memiliki kewajiban terhadap saudara sesama muslim yang meninggal dunia. Kewajiban yang harus segera dilaksanakan adalah mengurus jenazahnya. Termasuk diantara hal yang pelu di tajhiz dari mayat adalah memandikannya. Maksud dari memandikan jenazah adalah membersihkan badan mayat dari kotoran dan najis.
    Namun dalam suatu kondisi, terkadang mayat diperdapatkan dalam kondisi sudah bersih dengan air seperti halnya mayat tenggelam.

Baca juga : hukum wanita haids menulis al~qur'an

Yang menjadi Pertanyaan sekarang...????

   Bagaimanakah status jenazah yang tenggelam dan ditemukan dalam keadaan sudah bersih, apakah masih berkewajiban terhadap ummat muslim untuk memandikannya kembali...?????

Baca juga : hukum membeli hewan qurban dengan cara mewakili,bolehkah...???


   Jawabannya sebagaimana yang terdapat didalm kitab  Al Mahalli Juzuk pertama pada Halaman 376 Cetakan Haramain dinyatakan sebagai berikut ;

(ولا تجب نية الغاسل) أي لا تشترط في صحة الغسل (في الأصح) لأن القصد بغسل الميت النظافة، وهي لا تتوقف على نية. والثاني يجب لأنه غسل واجب كغسل الجنابة فينوي عند إفاضة الماء القراح الغسل الواجب أو غسل الميت ذكره في شرح المهذب (فيكفي) على الأصح (غرقه) عن الغسل (أو غسل كافر) له (قلت:) كما قال الرافعي في الشرح (الصحيح المنصوص وجوب غسل الغريق، والله أعلم) لأنا مأمورون بغسل الميت فلا يسقط الفرض عنا إلا بفعلنا.

Kunjungi juga : tataislam.com

   Menurut pendapat Shahih(kuat) berkewajiban terhadap ummat muslim untuk memandikan jenazah tenggelam seperti kasus diatas,artinya masih berlaku  hukum memandikannya,walaupun didapatkan dalam keadaan bersih. Karena memandikan jenazah itu diperintahkan diatas yang ditinggalkan. Jadi, kewajiban baru akan gugur bila proses memandikan dilaksanakan dengan perbuatan al ghasil (orang yang memandikan).

Sekian...!!!

Kamis, 03 Oktober 2019

Obat mata yang di ajarkan oleh Nabi Muhammad agar tidak buta dan tidak sakit





   Belajarislam.com  ~ islam sangat  memperhatikan yang namanya kesehatan. Bagaimana tidak,diakui atou tidak sehat itu merupakan modal utama untuk bekerja, beribadah dan melaksanakan aktivitas lainnya. Anjuran dalam Islam yang selalu menekankan agar setiap orang mengkonsumsi makanan yang baik dan halal di situ membuktikan Islam begitu menjaga setiap pemeluknya.

Baca juga : inilah obat sakit flu / pilek alami

   Salah satu organ tubuh  yang sangat penting di dalam tubuh manusia adalah mata Karena itu banyak orang yang berusaha untuk selalu menjaga kesehatan mata, Akan tetapi nampaknya masih banyak orang yang belum sanggup menjaga keutuhan matanya, hal ini Terbukti dari banyaknya korban yang harus menggunakan alat pembantu lainnya untuk melihat seperti kaca mata dan lainnya.

Baca juga : hikmah larangan dalam islam  minum menggunakan gelas yang retak

   Usaha selalu dilakukan dengan maksimal, doa juga harus selalu dipanjatkan. Mengenai  hasil itu merupakan hak prerogatif  dari sang oencipta yaitu Allah SWT, oleh karena itu nabi Muhammad SAW memberikan  amalan agar mata selalu terjaga, sebagaimana yang terdapat didalam kitab Ianatutthalibin Juzuk 2 pada Halaman 234 Cetakan Haramain. yaitu dengan membaca  disaat muadzin (azan)  membaca “Asyhadu anna Muhammadan Rasulullah”  :

Baca juga : inilah hikmah gerakan dalam shalat

مَرْحَبًا بِحَبِيبِي وَقُرَّةِ عَيْنِي مُحَمَّدِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّم

“Selamat datang kekasih dan penyejuk mataku, Muhammad bin Abdullah"


lalu mengecup dua ibu jari( jempolnya) dan diusapkan ke kedua pelupuk matanya,

Kunjungi juga : tataislam.com  

Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ قَالَ حِينَ يَسْمَعُ الْمُؤَذِّنَ يَقُولُ : أَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُولُ اللَّهِ مَرْحَبًا بِحَبِيبِي وَقُرَّةِ عَيْنِي مُحَمَّدِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ثُمَّ يُقَبِّلُ إبْهَامَيْهِ ، وَيَجْعَلُهُمَا عَلَى عَيْنَيْهِ لَمْ يَعْمَ ، وَلَمْ يَرْمَدْ أَبَدًا

Baca juga : tips meringankan ujian dalam hidup

  artinya ;“Barangsiapa yang mendengar bacaan muadzin “Asyhadu anna Muhammadan Rasulullah”, lalu ia berdoa “Marhaban bihabibiy waqurrati ainiy Muhammadibni Abdillah Saw.”, lalu mengecup dua jari jempolnya dan diletakkan (diusapkan) ke kedua matanya, maka ia tidak akan mengalami buta dan sakit mata selamanya.”

Untuk melihat seluruh artikel, silahkan diklik ; DISINI

Trimakasih atas kunjungan di artikel kami.
('-').

Selasa, 17 September 2019

INI TIGA PERKARA YANG DIBENCI RASULULLAH SAW



    Belajarislam.com  ~pengutusan Nabi adalah karunia Allah yang sangat besar untuk manusia. Allah selalu memilih hambaNya yang terbaik untuk menerima risalah kenabian. Dengan bekal akhlakulkarimah yang mulia dan ajaran Ilahi yang suci, Rasulullah Saw mengemban tugas untuk mengajak umat manusia dari akhlak tidak baik menjadi akhlakukkarimah(akhlak yang mulia/baik) dan mengajak kesucian dan keindahan, sebagaiman yang terdapat dalam sebuah  hadist berikut nasy-nya:

" إنما بعثت لأتمم مكارم الأخلاق"

“Hanyasanya aku diutuskun untuk menyempurnakan akhlak manusia”

Baca juga : inilah 9 wasiat Rasulullah saw


  Dalam hadist ini jelas yang bahwa inti dari diutusnya Rasulllah SAW untuk memperbaiki akhlak manusia, sehingga sang penyempurna akhlak itupun memiliki akhlak yang terpuji. Termasuk diantara akhlak Rasul sebagaimana tertera dalam hadist yang terdapat dalam kitab Syamail Muhammadiyah Rasulullah menegah dirinya dari melakukan 3 hal:

Baca juga :ternyata segini  jumlah para Rasul

➡pertama. Berdebat (Al Mira’)

   Rasulullah SAW meninggalkan perdebatan walau itu dalam hal kebenaran, dalam satu hadist disebutkan :

“Orang yang meninggalkan perdebatan akan disiapkan satu rumah disurga nantinya”

➡2. Memperbanyak (al Iktsar)

Al iktsar yang dimaksudkan disini adalah Nabi tidak mempoerbanyak terhadap harta dan kalam, sehingga Rasulullah tidak berkalam kecuali kalam itu kalam yang bermanfaat. Dalam masalah harta pun demikian, sehingga pernah disaat datang orang membawa buah mentimun kepada Rasul, Rasul memberikan segenggam emas kepadanya. Para muhibbin, disini dapat dilihat yang bahwa diri Rasulullah tidak terikat dengan harta apalagi ingin memiliki harta yang banyak.

Baca juga : profil pengarang kitab mahalli 

➡3. Meninggalkan hal tak penting (Taraka Ma la Ya’nih)

   Meninggalkan yang penting yang dimaksudkan disini adalah meninggalkan urusan yang tidak penting dalam agama dan dunia. Di dalam sebuah hadist hasan, diriwayatkan oleh imam at-Tirmidzi bernomor 2318 Rasulullah SAW bersabda:

مِنْ حُسْنِ إِسْلاَمِ الْمَرْءِ تَرْكُهُ مَا لاَ يَعْنِيْهِ

“ Di antara tanda kebaikan keislaman seseorang itu ialah, jika dia meninggalkan hal-hal yang tidak bermanfaat baginya.''

Kunjungi juga : www.tataislam.com

  Banyak sekali akhlak mulia dari baginda Nabi mustafa Rasulullah SAW yang belum diteladani oleh ummatnya, Semoga dengan pertolongan Allah, Rasulullah bisa dijadikan suritauladan bagi ummatnya di akhir zaman ini,dan kita semua di akui olehnya sebagai ummatnya dengan memperbanyak shalawat baginya... Amin ya Rabbal 'alamin.
                                                                 
                                                                           

                                                                                               

Jumat, 06 September 2019

Untukmu yang Terus Bersabar, yakinlah Ada Bahagia yang Akan Datang





   Belajarislam  ~ Sabar adalah satu kata yang sangat ringan diucapkan, namun sukar untuk dilaksanakan.  Karena sabar itu seperti jamu ,pahit ketika di minum namun manfaatnya dikemudian hari. Setiap orang mampu untuk mengutarakannya. Namun, apakah dia juga kuasa melaksanakannya...???? Belum tentu. Hal ini masih dibutuhkan pembuktian.

baca juga : cara meringankan ujian

   Namun, yang perlu kita perhatikan, bahwa sabar merupakan cara ampuh dalam menghadapi segala permasalahan dengan bijak. Sebaliknya, sikap reaktif memandang suatu permasalahan bisa membuat kita bertindak gegabah, bahkan tidak jarang justru semakin memperkeruh permasalahan

   Jangan pernah kamu merasa lelah dengan bersabar yang telah kamu upayakan, karena sepahit-pahitnya bersabar pasti akan berakhir pula dengan manisnya kebaikan.

baca juga : cara melawan iri dengki dari orang lain

  Allah telah menyediakan sesuatu yang indah untukmu, suatu hal yang pastinya akan setimpal atau bahkan lebih dari apa yang sudah kamu rasakan dalam menahan sabarmu.

  Oleh sebab itulah mengapa kamu harus bertahan dalam sabarmu, meski bersabar itu sendiri memang sangat menyiksa batin.
Karena bagaimanapun semenyiksanya bersabar, suatu saat nanti pasti kamu akan merasakan buah indah dari kesabaran itu sendiri.

baca juga : keistimewaan / ke agungan seorang wanita

   Sungguh Allah akan membalas perjuanganmu dalam menahan sabar, Allah akan membalas rasa sakit yang datang dari bersabarmu dengan hal indah yang sebelumnya mungkin belum pernah kamu bayangkan.
  Untuk itu, jangan kalah dnegan rasa sakit, jangan kalah dengan rasa perih, dan jangan kalah dengan keadaan yang sangat menyiksa, karena endingnya nanti pasti akan indah.

baca juga : Nabi muhammad dengan iblis,begini percakapan antara keduanya

Allah telah menyediakan sesuatu yang indah untukmu, suatu hal yang pastinya akan setimpal atau bahkan lebih dari apa yang sudah kamu rasakan dalam menahan sabarmu.

  Oleh sebab itulah mengapa kamu harus bertahan dalam sabarmu, meski bersabar itu sendiri memang sangat menyiksa batin.
Karena bagaimanapun semenyiksanya bersabar, suatu saat nanti pasti kamu akan merasakan buah indah dari kesabaran itu sendiri.

  Sungguh Allah akan membalas perjuanganmu dalam menahan sabar, Allah akan membalas rasa sakit yang datang dari bersabarmu dengan hal indah yang sebelumnya mungkin belum pernah kamu bayangkan.Untuk itu, jangan kalah dnegan rasa sakit, jangan kalah dengan rasa perih, dan jangan kalah dengan keadaan yang sangat menyiksa, karena endingnya nanti pasti akan indah.

baca juga : kelebihan menikah dengan gadis perawan

  Allah maha baik, maka percayalah bila waktunya telah tiba sudah pasti kamu akan mengerti kenapa saat ini kamu harus bersabar dan terus bersabar.
Karena biasanya hikmah dari kejadian buruk yang kamu alami akan kamu mengerti saat kamu telah merasa tenang dikemudian hari.

   Ketahuilah, Allah itu selalu mempunyai cara terindah untuk menempatkan hamba-Nya pada kemuliaan, Allah selalu mempunyai jalan agar kamu bisa mendapatkan kebaikan yang lebih dalam hidupmu, tapi cara dan jalan itu sendiri belum tentu akan kamu mengerti dan sukai.

kunjungi juga : Tataislam.com

    Jadi, jika saat ini kamu berada dalam keadaan yang sangat tidak sukai, tenanglah dulu dalam kesabaran yang memadai, karena pasti diakhir nnati kamu akan bertemu dengan balasan-Nya yang sempurna dengan kebaikan dan kebahagiaan.
   
semoga bermanfaat dunia & akhirat amin.

Jumat, 09 Agustus 2019

HEWAN QUR'BAN , BOLEH KAH MEWAKILI MEMBELINYA..??? ...????



   Belajarislam.com ~ Dalam kehidupan sosial hidup saling bantu membantu telah sangat terjalin antar masyarakat, mulai dari kerja sama bagian yang dapat memberi manfaat untuk umum sampai untuk manfaat individu layaknya seperti mewakilkan orang lain untuk membelikan hewan qurban .

baca juga : hukum qurban memakai uang


Pertanyaan  ; Bolehkah mewakilkan orang lain untuk membelikan hewan qurban ...?????

Jawabannya ; Sebagaimana yang termaktub didalam kitab  Ianatut~thalibin juzuk  2 ,pada halaman 335 Cetakan  Haramaian,berikut nasy kitabnya ,

baca juga : kriteria hewan qurban.

(سئل)
 رحمه الله تعالى: جرت عادة أهل بلد جاوى على توكيل من يشتري لهم النعم في مكة للعقيقة أو الأضحية ويذبحه في مكة، والحال أن من يعق أو يضحي عنه في بلد جاوى فهل يصح ذلك أو لا؟ أفتونا.


baca juga : istri mwnyerahlan zakat kepada suami...boleh atou tidak...???


(الجواب) نعم، يصح ذلك، ويجوز التوكيل في شراء الأضحية والعقيقة وفي ذبحها، ولو ببلد غير بلد المضحي والعاق كما أطلقوه فقد صرح أئمتنا بجواز توكيل من تحل ذبيحته في ذبح الأضحية، وصرحوا بجواز التوكيل أو الوصية في شراء النعم وذبحها، وأنه يستحب حضور المضحي أضحيته.
ولا يجب

baca juga : siswa berqurban dengan cara  mengumpulkan uang.

   Hukumnya Boleh, dalam hal ini pernah ditanyakan terhadap seorang syech tentang berlakunya kebiasaan ahli negeri indonesia yang mewakilkan kepada orang lain untuk membeli binatang ternak dan menyembelih hewan di mekkah, jawabannya boleh dan sah melakukan yang demikian.

kunjungi juga : tataislam.com

Semoga bermanfaat, silahkan bagikan semoga allah menulis kebaikan fan membalasnya...amin ya rabbal 'alamin.


Kamis, 08 Agustus 2019

TIPS/CARA MERINGANKAN UJIAN/COBAAN



  •   Belajarislam.com ~ Kesepakatan untuk melihat dunia adalah kesepakatan bahwa kita akan siap menerima ujian dan bala. Ujian adalah sebuah musabaqah untuk melihat mana hamba yang kuat dan mana yang lemah.


baca juga : kemulian seorang istri ketika membantu suami

   Kesuksesan manusia dalam mengarungi bala menjadikan dia manusia yang naik satu level. Kepribadiannya juga naik satu level, misalnya saja sebelum menempuh ujian manusia itu memeliki sabar yang biasa biasa saja maka setelah melewati ujian hiidup kesabaran yang dia milki juga akan lebih kuat.

baca juga : tips melawan dengki dan iri hati

    Semua manusia ditimpakan oleh ujian muslimkah dia atau kafir. Perbedaannya adalah orang beriman yang sukses dalam melewati ujian akan diganjar pahala oleh Allah di akhirat,  adapun orang kafir ketika dia sudah melewati ujian, ujian tinggallah ujian, dia hanya betambah dewasa dalam menyikapi hidup, dan moralnya semakin baik namun dimata Allah itu sama saja, tidak merubah kedudukannya di akhirat kendati iman tiada didada.

baca juga : luar biasa  manfaat diam


   Ibnu Attaillah as Sakandari didalam Al Hikam mengatakan :
 ليخفف الم بلاء عليك اعلمك انه سبحنه هو المبلى
Agar diringankan kepedihan bala kepadamu adalah dengan mengetahui bahwa sesungguhnya Allah-lah yang memberikan ujian tersebut.

kunjungi juga: Tataislam.com

  percaya atou tidak Manusia luar biasa itu hadir dari ujian yang luar biasa , Para Nabi memeliki kedudukan yang istimewa karna mereka berhasil menempuh ujian yang istimewa pula ...

baca juga : tanda cinta yang perlu di ketahui

semoga allah karuni kepada kita hati yang sabar dalam menjalani segala bentuk ujian dan bala.amin.